Assalamualaikum Wr. Wb.
Tips Menjadi Pemain Gelandang dalam Sepak Bola | Siapa yang tidak tahu pemain di atas ? yap, dia adalah Evan Dimas Darmono, Pemain asal Surabaya ini adalah kapten Timnas Indonesia U-19 yang berposisi sebagai gelandang dan pengatur serangan Tim Garuda Jaya yang berhasil menjuarai Piala AFF U-19 lalu, Ia mempunyai pergerakan yang cukup mobile sehingga bisa mengatur serangan dan sekaligus mengatur kedalaman tim.
Kali ini saya akan berbagi Tips untuk Menjadi Gelandang dalam Sepak Bola, Tips pertama jika anda ingin menjadi seorang gelandang adalah Mempunyai Stamina yang cukup baik, mengapa ? karena gelandang berfungsi untuk mengatur serangan dan terkadang membantu pertahanan, jadi jika anda tidak mempunyai fisik dan stamina yang bagus alhasil baru beberapa menit mungkin anda sudah terasa sangat letih karena gelandang akan lari kesana kemari untuk menjemput dan membagi bola, itu sebabnya seorang gelandang profesional harus mempunyai VO2Max diatas rata-rata dibanding pemain dengan posisi lain, seperti Evan Dimas yang mempunyai VO2Max paling tinggi diantara rekan-rekannya di Timnas U-19.
Tips kedua yaitu Mempunyai Teknik yang cukup baik, ya, seorang gelandang memang harus mempunyai Teknik yang cukup baik untuk mengatur lini tengah sebuah tim. Tips Ketiga yaitu Mempunyai Umpan dan Kontrol bola yang bagus, ya memang fungsi utama seorang gelandang adalah membagi bola ke dan dari setiap lini dalam suatu tim dan membuka peluang serangan untuk tim, jadi seorang gelandang harus mempunyai Kontrol, bukan hanya kontrol kaki tapi juga kontrol dada, kepala, paha dan sebagainya, dan juga passing yang terukur.
Tips Keempat adalah Mempunyai Dribble yang bagus, seorang gelandang juga harus mempunyai teknik dribbling yang bagus, karena seorang gelandang di haruskan melakukan drive dan tusukan ke jantung pertahanan lawan untuk membuka peluang ke seorang penyerang agar bisa tercipta sebuah gol, mungkin jika seorang gelandang tidak mempunyai keahlian dalam dribbling tim nya akan sering mendapat serangan dari lawan karena setiap serangan putus saat bola berada di gelandang tersebut.
Tips kelima adalah Mempunyai Visi permainan yang bagus, seorang gelandang harus mempunyai visi permainan yang bagus karena gelandang adalah pemain yang mengontrol jalannya permainan sebuah tim dan membuat sebuah serangan ke gawang lawan, seorang gelandang juga harus bisa membagi bola, jadi jika seorang gelandang sudah mempunyai visi permainan yang bagus, maka umpan ke segala penjuru lapangan bukannlah lagi masalah.
Itulah beberapa tips untuk Menjadi Pemain Gelandang dalam sepak bola, saya juga sedang belajar kelima tips tersebut, jadi tidak ada salahnya kita mencoba 5 tips tersebut agar bisa menjadi seorang gelandang yang hebat.
Sekian Artikel kali ini, silahkan share artikel ini jika anda rasa bermanfaat untuk teman atau sahabat anda.
Semoga Bermanfaat ^_^
Wassalamualaikum Wr. Wb.
Posting Komentar
Pengunjung yang baik selalu meninggalkan komentar
Silahkan berikan komentar/kritik/saran tentang artikel ini untuk kemajuan blog ini
Mohon untuk tidak berkomentar berbau SARA, Pornografi dan Kata-kata kasar agar tidak terjadi kesalah pahaman disini...
Terima Kasih